Tulungagung – cntvnews.id, Lagi, MPC Sogantara Tulungagung mengikuti kegiatan bakti sosial Reboisasi yang di gelar kantor Kementrian Agama Tulungagung dalam rangka hari Amal Bhakti Kementrian Agama RI Ke – 76, di bumi perkemahan Ma’arif Walikukun Desa Junjung Kecamatan Sumbergempol pada, rabu (24/12/2021).
Kegiatan Reboisasi ini diikuti seluruh anggota relawan sogantara di Tulungagung.
Selain menghijaukan kembali hutan yang mulai gundul, kegiatan bakti sosial ini juga bertujuan mengenalkan organisasi Sogantara kepada masyarakat.
Ketua MPC Sogantara Tulungagung, Samsudin mengatakan, dirinya telah mengirim relawann lebih dari 70 orang dalam kegiatan ini.
” Kami banyak mengirim relawan dan akan terus mengikuti kegiatan kegiatan bakti sosial seperti ini, selain bertujuan menghijaukan hutan kembali, kami akan terus bersosialisasi kepada masyrakat tentang Sogantara dan program programnya,” terang Samsudin.
Di tambahkan oleh Samsudin, Dengan seringnya bersosialisasi dirinya yakin Sogantara akan cepat di kenal dan cintai oleh masyarakat.
” Dengan banyak sosialisai, saya yakin Sogantara lebih cepat di kenal dan di cintai masyarakat, karena di Sogantara banyak program program yang pro dengan rakyat khususnya program pemberdayaan masyarakat,” pungkas Samsudin.(Arda)