PONOROG – cntvnwws.id, Kodim 0802/Ponorogo bekerja sama dengan Poskes 05.10.01 Ponorogo menggelar vaksinasi booster di Gedung Pamungkas Kodim 0802/Ponorogo, Kamis (27/01/2022).
Dandim 0802/Ponorogo, Letkol Inf Muhammad Radhi Rusin, S.I.P. yang memantau langsung di lokasi menyampaikan bahwa vaksinasi booster tersebut diperuntukkan bagi seluruh prajurit Kodim 0802/Ponorogo dan pelaksanaannya terpusat di Makodim 0802/Ponorogo. Vaksinasi booster atau vaksinasi tahap tiga ini diberikan kepada seluruh prajurit Kodim 0802/Ponorogo
” Ini merupakan program lanjutan dari Pemerintah, yaitu dari vaksinasi dosis satu dan dosis dua yang bertujuan untuk meningkatkan imunitas tubuh guna perlindungan diri dan komunitas dari berbagai varian covid-19 termasuk omicron, ” kata Letkol Inf Muhammad Radhi Rusin, S.I.P.
Disampaikan juga bahwa vaksinasi tidak membuat kita kebal terhadap covid-19. Untuk itu penting bagi kita semua untuk terus berada pada koridor penerapan protokol kesehatan pencegahan covid-19.
Guna kelancaran, keamanan dan ketertiban, pelaksanaan vaksinasi booster oleh Kodim 0802/Ponorogo diatur secara bergelombang dan diawasi secara ketat oleh Provost Kodim 0802/Ponorogo sehingga kegiatan berjalan memenuhi syarat protokol kesehatan pencegahan covid-19.
(MdC0802/AZ)