SURABAYA – cntvnews id, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) KH Yahya Cholil Staquf, bersama Sekjen PBNU Saifullah Yusuf (Gus Ipul), Rabu (16/2/2022) sore mengunjungi Mapolda Jawa Timur.
Kedatangan Ketua PBNU ke mapolda jatim untuk melakukan silaturahmi dengan Kapolda Jatim sekaligus koordinasi dalam rangka pengamanan jelang puncak peringatan Hari Lahir (Harlah) NU ke-99 di Surabaya dan Bangkalan, Jawa Timur.
“Kedatangan kami kesini bertemu dengan pak kapolda jatim Irjen Nico Afinta untuk silaturahmi sekaligus koordinasi final pengamanan harlah NU yang besok akan dilaksanakan di Bangkalan,” kata KH Yahya Cholil Staquf, Ketua Umum PBNU, Rabu (16/2/2022) sore.
“Persiapan harlah NU sendiri Insya Allah segala sesuatunya sudah disiapkan oleh Sekjen PBNU Saifullah Yusuf (Gus Ipul). Dan semoga besok bisa berjalan dengan lancar,” tambahnya.
Kami ucapkan terima kasih banyak kepada kapolda jatim atas kerjasamanya. Namun demikian, kerjasama yang terbangun antara NU dan Polri ini selama ini sudah cukup baik.
Sementara itu Irjen Pol Nico Afinta, menjelaskan, untuk pengamanan pada saat peringatan harlah NU ke-99 yang akan dilaksanakan di Bangkalan Madura, sudah menyiagakan anggota gabungan. Baik dari Polda Jatim, Polres Bangkalan, Polres Sampang dan Pamekasan.
“Tadi kami melakukan pertemuan dengan ketua umum PBNU dan Sekjen PBNU. Dalam pertemuan itu mendiskusikan pengamanan kegiatan ulang tahun NU ke-99,” jelas Irjen Nico Afinta.
“Sementara untuk personil yang disiagakan ada 600 personil, gabungan dari kompi polda dan personil gabungan dari restabes surabaya, polres Bangkalan, Sampang dan Pamekasan,” tambahnya.
Selain itu kami tadi juga mendiskusikan terkait dengan Vaksinasi. Kemudian juga penyampaian vaksin di pondok pesantren. Kedepan juga akan melanjutkan kerjasama agar jawa timur aman dan masyarakat aman sejahtera.(Humas/ Eko)