Tulungagung – cntvnews.id, Himpunan Kerukunan Tani Indonesia (HKTI) Dewan Pengurus Cabang (DPC) Tulungagung, menggelar musyawarah cabang di Balai desa Gesikan Kecamatan Pakel, Senin (6/12/2021).
Hadir dalam Muscab HKTI tersebut Bupati Tulungagung Drs.Maryoto Birowo, dan Wakil Bupati beberapa OPD terkait, Dandim 0807 Tulungagung Letkol Inf Yoki Malinton Kurniafari, Pengurus HKTI Provinsi Jawa Timur, Kepala Desa Gesikan H.Nurhadi Setiawan, dan tamu undangan lainnya.
Muscab dibuka langsung oleh Bupati Drs. Maryoto birowo, MM
Bupati Tukungagung, Drs.Maryoto birowo, mengatakan salah satu agenda muscab HKTi ini adalah pembahasan penataan dan penguatan kepengurusan HKTI DPC Tulungagung.
“Muscab HKTI ini Sangat penting selain penataan dan pengutatan kepengurusan untuk membahas berbagai persoalan Berkaitan dengan persoalan pertanian,” ujarnya.
Bupati Maryoto menambahkan, bidang pertanian didominasi para petani berusia tua. Karena menganggap petani bukan lagi sebuah pekerjaan menarik bagi generasi muda, padahal mata pencaharian masyarakat tulungagung 80 persen adalah bertani.
“Generasi muda kurang berminat untuk bidang pertanian, oleh karenanya harus diberikan masukan tentang inovasi dan teknologi dalam pertanian modern ,” tambahnya.
“Perlu di ketahui Tulungagung merupakan kabupaten penyanggah pangan nomor 5 di Jawa Timur, Peran HKTI Sangat penting dalam mengupayakan agar masyrakat mau daftar e-RDKK, karena langkah tersebut langkah untuk mempermudah petani dalam mempermudah dalam memperoleh pupuk bersubsidi, “Pungkas Maryoto.
Bupati berharapkan, dengan adanya Muscab HKTI, kedepan para petani mulai mengerti teknik pengelolaan lahan pertanian secara modern.(Arga)