Lampung Utara – cntvnews.id, Lembaga Investigasi Badan Penyelamat Aset Negara (LI-BAPAN) Lampung Utara menggelar silaturahmi dan koordinasi dengan Wakapolres.
Dikatakan kepala badan LI-BAPAN Lampung Utara, Kausar silaturahmi tersebut dalam rangka membahas sejumlah dinamika yang terjadi di kabupaten Lampung Utara belakangan ini.
“Selain silaturahmi pertemuan hari ini dengan Wakapolres adalah membahas sejumlah permasalahan yang terjadi di Lampung Utara,” kata Kausar.
Kausar berharap sejumlah permasalahan yang terjadi di kabulpaten Lampung Utara belakangan ini bisa
diselesaikan dengan baik serta ada solusi kedepannya.
“Kita berharap sejumlah permasalahan bisa terselesaikan serta ada solusi biar masyarakat Lampung Utara dapat
beraktivitas aman, nyaman serta tertram”, harapnya.
Lebih lanjut Kausar menjelaskan kunjungan silaturahmi nya hari ini mendapat sambutan hangat serta dukungan dari Wakapolres Lampung Utara Dwi Santoso.
“Alhamdulillah apa yang selama ini diperjuangkan oleh kami mendapatkan apresiasi dan dukungan dari bapak Wakapolres Dwi Santoso. Beliau tadi dalam pertemuan di ruang kerjanya mengatakan bahwa LI-BAPAN telah menjalankan tupoksi dengan sangat baik dan beliau sangat suka dengan kinerja kami yang selalu berkoordinasi dengan instansi terkait setiap ada permasalahan,” terang Kausar.
Lebih lanjut Kausar menyampaikan hasil dari pertemuan dirinya dengan Wakapolres tadi dengan Wakapolres berpesan dengan kami dengan LI-BAPAN dan LSM- LSM lainnya bisa berperan aktif dalam
memperjuangkan kepentingan masyarakat banyak.
Kepala Badan LI-BAPAN Lampung Utara ini juga sangat mengapresiasi pemikiran-pemikiran berilian dari sang Wakapolres Lampung Utara tersebut.
Dalam diskusi yang sangat menarik ini Kausar berharap kedepannya akan terjalin keharmonisan yang baik antara Lembaga LI-Bapan dan Polres Lampung Utara.
Reporter: Andre
Editor : Agus zahid