Lampung Utara – cntvnews.id, Ketua Markas Daerah Laskar Merah Putih (KAMADA -LMP) Provinsi Lampung Budi Indrarto pada Jum’at 28 Oktober 2022 melantik Aidil Achmad Jaya sebagai Ketua Laskar Merah Putih Cabang kabupaten Lampung Utara periode 2022 – 2027
“Seseorang yang telah masuk dalam wadah organisasi harus memiliki kemampuan intelektual yang lebih karena didalam organisasi kita dilatih untuk menjadi kader kader yang memiliki rasa empati”, kata Ketua Markas Daerah Lampung Budi Indrarto
Budi menjelaskan bahwa organisasi Laskar Merah Putih adalah suatu wadah yang sifatnya adalah sebagai pembela negara.
” Untuk itu saya berpesan kepada seluruh pengurus Markas Cabang Laskar Merah Putih Kabupaten Lampung Utara agar dapat menyelesaikan berbagai permasalahan”, jelasnya
Lebih lanjut Budi menekan kepada seluruh kader kader LMP Lampung Utara untuk dapat mengontrol emosi serta mampu menjalankan roda kelembagaan dengan baik yakni sesuai dengan aturan sebagaimana yang telah tertuang dalam AD/ART.
“Mungkin yang tadinya emosi tapi, setelah masuk dan bergabung dengan organisasi ini sudah harus mulai agak kontrol emosinya. Apa lagi Ketua nya sangat wajib menjaga emosinya.” Pungkasnya
Sementara itu Ketua Markas Cabang Laskar Merah Putih Kabupaten Lampung Utara Aidil Achmad Jaya, mengucapkan terimakasih atas kepercayaan dan support yang telah diberikan kepada dirinya
” Terimakasih banyak saya ucapkan kepada bapak Budi Indrarto ketua Markas Cabang Daerah Lampung yang telah hadir ditengah tengah kami dalam acara pelantikan ini “, ucapnya
Aidil mengaku akan menjalankan tugas tugas nya sebagai ketua dengan baik dan benar serta sebagaimana yang menjadi harapan ketua Mada.
Usai pelantikan acara yang digelar di taman sahabat Kotabumi ini dilanjutkan dengan Bakti Sosial pembagian santunan kepada sejumlah anak yatim. ( Andre)