TULUNGAGUNG- cntvnews id, Vaksinasi Covid-19 di Tulungagung rata- rata turun dari 5 ribu dosis ke 1.800 dosis.
Penurunan ini disebabkan sasaran vaksinasi yang semakin berkurang, ditambah banyaknya masyarakat yang bepergian ke luar kota dan para lansia yang mobilitasnya terbatas.
Hal itu disampaikan Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Tulungagung Didik Eka, Rabu (9/3).
Menurutnya kegiatan vaksinasi Covid-19 masih terus berlangsung di 44 fasilitas pelayanan kesehatan, meskipun jadwalnya tidak bersamaan.
Untuk menjangkau sasaran yang masih minim capaian seperti kelompok lansia, Dinkes Terus mendorong petugasnya dengan mengintensifkan lagi vaksinasi door to door atau mendatangi langsung ke rumahnya.
“Kita akan intensifkan lagi dengan cara datang langsung ke rumah” pungkasnya.( Imam)